Batu Hoda Beach
Menjelang akhir tahun 2021 ini terasa bahwa gelegar Covid19 semakin mereda. Hal ini ditandai dengan menurunnya indeks penyebaran angka korban yang terus menunjukkan gejala positif. Seiring dengan itu pula pariwisata mulai menggeliat secara perlahan. Orang-orang yang sudah lama bersembunyi dalam ketakutan kini ingin muncul ke permukaan, menikmati keindahan alam ciptaan Tuhan Yang Maha Kuasa.
Bagi kami penyelenggara paket wisata danau toba, tentulah ini menjadi sebuah momentum yang harus dipergunakan dengan sebaaik-baiknya untuk memberikan pelayanan terbaik kepada wisatawan yang telah lama vakum dari bisnis pariwisata disebabkan pandemik yang sudah hampir 2 tahun berjalan.
Banyak pilihan yang ditawarkan oleh travel agent medan untuk semua pencari paket tour danau toba. Saat ini malah orang-orang mulai melirik program-program dengan destinasi baru di Pulau Samosir seperti Bukit Sibeabea, Pantai Pasir Putih, Batu Hoda Beach, Air Terjun Sigarantung, Bukit Holbung, Air Terjun Efrata dan Menara Pandang Tele yang menjanjikan kenyamanan hati saat menyaksikan kebesara Tuhan sang pencipta.
Tour Danau Toba senantiasa mengalami perubahan ke arah yang lebih baik dengan semakin giatnya pelaku pariwisata meng-eksplor destinasi baru untuk ditawarkan kepada para wisatawan. Hal ini memang kelihatan nyata dalam beberapa tahun terakhir ini, bahwa Pemerintah Kabupaten Samosir pun sangat pro aktif dalam membangun destinasi wisata dan pemasaran ke daerah-daerah lain di Indonesia maupun manca negara.
Сервис поддержки клиентов работает на платформе UserEcho